Dinamika PKN STAN 2018
Agustus 29, 2018
Dinamika PKN STAN 2018
"Bhineka
dalam kita, berjuang untuk bangsa, Indonesia!"
Hello everyone! Annyeong haseyo! ^^
Aku kembali lagi di
blog absurd ini. Kali ini aku akan
cerita tentang ospek yang baru kujalani dari tanggal 18 - 27 Agustus yang lalu. Iya, sekarang Alhamdulillah aku telah menjadi mahasiswa D3 Akuntansi PKN STAN :) Bakal kuceritain tentang perjuangan harus berangkat jam 5 pagi
setiap hari, moving berkali-kali,
dimarahi P2, baris di bawah terik matahari, pulang malam, dan kerjain tugas
sampai jam 1 pagi. Pokoknya perjuangan banget. ಥ◡ಥ
Here we go!
Santu-Minggu, 18-19 Agustus 2018
Sebelum Dinamika, ada
Pra-Dinamika. Pra-Dinamika adalah simulasi buat Dinamika. Kegiatannya dibuat
semirip mungkin dengan Dinamika yang sebenarnya. Oh iya, Dinamika ini adalah singkatan dari Studi Perdana Memasuki Kampus.
Aku dapat kloter pertama jadi aku berangkat pukul 5 pagi. Setelah selesai shalat Subuh, aku langsung
berangkat sama temen-temen kost. Tapi di hari pertama Pra-Dinamika, waktu lagi jalan aku teringat ada barang checklist yang ketinggalan. Aku langsung
lari balik ke kost dan ketika aku balik ke jalan lagi, teman-temanku udah
enggak ada. Sedih banget gak sih, baru hari pertama aku udah ditinggalin temen
T _ T Mana aku belum hapal jalan pintas ke kampus. Jadi, aku ngikutin arus
orang-orang yang juga berangkat ospek.
Hari kedua juga
begitu, aku udah minta ditungguin sama temen kost. Tapi dia malah berangkat
duluan -_- Untungnya hari kedua, aku dapat kloter kedua. Kloter kedua masuknya siang. Jadi, aku berangkat
sama temen satu SMA-ku yang kost-nya dekat denganku.
Kegiatan hari
Pra-Dinamika pertama adalah seru-seruan pengenalan panitia Dinamika
2018. Semua panitia Dinamika mengenalkan diri di panggung Student Center dengan
cara perform. Semua bidang panitia seru-seruan
di atas panggung (kecuali bidang P2 ._.). Oh iya, ada 9 bidang panitia yang
mengurus Dinamika ini, yaitu:
1.
Bidang BPH (Badan Pengurus Harian)
2. Bidang Acara
3. Bidang Medis -> bidang yang paling sering dipanggil waktu baris karena banyak maba-miba yang pingsan xD
4. Bidang Asistensi -> bidang favoritku :3
5. Bidang HPD (Humas, Publikasi, dan Dokumentasi) -> bidang yang foto-foto, bikin video, dan update-update
6. Bidang Konsumsi
7. Bidang Perlengkapan
8. Bidang Logistik
9. Bidang P2 (Penugasan dan Penilaian)
-> bidang yang paling horror tegas dari semua bidang
1
Peraturan pertama
yang harus ditaati selama Dinamika adalah harus memanggil panitia dengan sebutan Raka buat cowok dan Rakanita buat cewek.
Hari kedua
Pra-Dinamika adalah pengenalan HMJ (Himpunan Mahasiswa Jurusan). Berhubung aku
mahasiswa akuntansi jadi HMJ-ku adalah HIMAS (Himpunan Mahasiswa Akuntansi).
Pengenalan ini diisi talkshow dengan
alumni mahasiswa D3 Akuntansi PKN STAN yang udah sukses.
Pulang sore. Begitu
pulang, tugas Dinamika hari pertama langsung keluar dari official account Dinamika ಥ◡ಥ
Senin, 20 Agustus 2018
Aku dapat kloter
pertama alias kloter yang pagi. Aku berangkat pukul 5 pagi. Kali ini aku enggak
ditinggalin temen ಥ◡ಥ
Begitu sampai kampus, aku langsung moving
ke lapangan yang udah ditentukan sesai gugus. Aku masuk gugus Palagan
Ambarawa kelompok 23. Jadi, aku baris di lapangan parma (parkir mahasiswa). For your information, moving itu sebutan lari-lari di
ospek PKN STAN. Setiap pindah tempat, harus lari-lari. Raka dan Rakanita
berslayer merah selalu berteriak-teriak ke maba dan miba supaya lari kita jadi
lebih cepat ಥ◡ಥ
Warbyasah! Habis
lari-lari langsung sarapan.
Kegiatan hari ke-1 Dinamika adalah seminar-seminar (kalo gak salah, aku agak lupa).
Selasa, 21 Agustus 2018
Di Dinamika, ospeknya selang-seling. Walaupun enggak dapat bagian ospek,
kami tetap sibuk ngerjain tugas kelompok maupun tugas individu. Terus di
tanggal 21 Agustus, ada Campus Tour yang
dipimpin Rakanita Asistensi kelompok. Nama Rakanita Asistensi-ku adalah Sisca,
mahasiswa D3 Pajak :3
Isi kegiatan Campus
Tour adalah jalan-jalan keliling kampus. Setelah jalan-jalan keliling kampus, aku kerja kelompok. Sorenya, aku pergi ke rumah tante-ku :v *oke ini gak penting*
Rabu, 22 Agustus 2018
🎉 LIBUR IDUL ADHA! YEAAAY! 🎉
Kamis, 23 Agustus 2018
Hari itu giliran kelompokku buat Pengabdian Kampus. Acara ini bukan ospek tapi tetap bagian dari
Dinamika. Pengabdian Kampus itu adalah kegiatan bersih-bersih kampus dan
mengecat. Untungnya cuma sebentar :D Sorenya ada latihan yel-yel gugus.
TUMPOOO TUMPOOO~ *apaan sih Nan ._.* *ini salah satu yel-yel gugus-ku :v*
Jumat, 24 Agustus 2018
Dinamika hari ke-2. Ini bikin deg-degan karena ada SIDAK alias
pengecekan barang checklist bawaan. Barang bawaan enggak boleh salah sedikit pun, enggak boleh kurang, dan enggak boleh lebih. Aku ada yang enggak sesuai ketentuan :’) Akhirnya aku kena pelanggaran ringan. Hukumannya disuruh nulis
esai 1500 kata. Huft...
Isi kegiatan Dinamika hari ke-2 adalah seminar dan Dinamika Kelompok. Dinamika Kelompok itu
kegiatan sama Rakanita Asistensti sendiri. Jadi acaranya santai yaitu cuma dijelasin
tentang beberapa hal tentang PKN STAN dan main games. Hahahaha….
Sabtu, 25 Agustus 2018
Dinamika hari ke-3! Kali ini kedua kloter datang ke kampus bersamaan. Ibu
Menteri keuangan datang ke kampus STAN. Seru banget walaupun panas-panasan di
lapangan Mini Soccer. Kamiㅡmaba dan mibaㅡbuat mozaik wajah Ibu Sri Mulyani Indrawati dan
tulisan khusus buat Ibu Menteri.
Ini fotonya!
Minggu, 26 Agustus 2018
FREE!
Enggak deng. Aku sibuk ngerjain tugas seharian :’)
Paginya ngerjain tugas pelanggaran dan tugas individu, siangnya ngerjain tugas kelompok.
Senin, 27 Agustus 2018
Dinamika hari ke-4!
Kali ini kloter 1 dan 2 semuanya datang dan berkumpul di lapangan Mini
Soccer buat bikin mozaik lagi. Tahun ini ada yang berbeda mozaiknya. Mozaik yang akan dibuat
ada 6 dan dibikin enggak hanya di satu tempat, tapi di dua spot yaitu air mancur dan lapangan Mini
Soccer.
Seru banget, walaupun siangnya dimarah-marahi P2 dan berdiri lamaaa
bangeeet buat dengerin orasi dari Ketua-Ketua HMJ dan Presiden PKN STAN. Jujur aja pas bikin mozaik, aku bolak-balik hampir ketiduran :v Aku ini tipe orang yang kalau kekurangan air pasti ngantuk.
Kemudian, pulang jam 12.30 siang. Sore jam 15.30 berangkat lagi buat acara penutupan.
Dan inilah puncak acaranya! Ada perform
dari mahasiswa (aku ga tau itu perform
mahasiswa baru atau kating, tapi kayaknya perform mahasiswa baru) dan perform dari Centang Band (band yang bikin lagu jingle Dinamika
2018).
Acaranya PETJAH! Bener-bener meriah! Semuanya excited dan hampir selama acara, kami semua bikin wave pakek pam-pam. Semua gugus kompak
ketika dipanggil satu-satu sama MC yang ada di panggung. Terus ada pengumuman
pemenang yel-yel gugus. Juara ketiga: Gugus Laut Aru. Juara kedua: Gugus
Trikora. Juara pertama: Gugus Puputan Margarana.
Selain acara seru-seruan, Pak Direktur juga datang buat kasih beberapa
nasihat ke kamiㅡmaba dan miba.
Setelah mendengarkan nasihat dari Pak Direktur, Centang
Band perform. Keadaan makin kacau!
Semuanya pada lompat-lompat dan foto-foto pakai HP raka/rakanita asistensi (selama Dinamika, maba-miba enggak boleh bawa barang elektronik). Meskipun debu bertebangan di udara, semuanya tetep lompat-lompat dan teriak-teriak. Kami semua bener-bener going crazy. Hahaha… Acara pun diakhiri dengan foto-foto sendiri tiap
kelompok.
Dinamika pun berakhir.
Alhamdulillah… :)
✈✈✈
Menurutku masa ospek ini bener-bener
bikin aku merasa bangga menjadi salah satu mahasiswa di negeri ini. Rasanya
begitu excited setiap kali jingle Dinamika dinyanyikan. Rasanya jadi semangat waktu kami
berteriak, “Hidup Mahasiswa! Hidup Mahasiswa! Hidup Rakyat Indonesia!”
Masa ospek ini
hanyalah permulaan dari dunia perkuliahan yang berat. Dan akuㅡmahasiswa PKN STANㅡberjanji akan jadi mahasiswa yang bisa
membanggakan negeri ini, Indonesia :)
Oh iya, aku juga ingin berterima kasih pada teman-teman sekelompokku:
Riry, Ayuning, Glenda, Indri, Kamil, Nisa, Zakia, Ribka, Sonia, Melanie, Sonya, Mega, Hilda, Shendy, Dewina, Aurel, Titania, Athalla, Yurita, Permata, Yusmita, Sari, Mila, Anin, Yhara
Terima kasih pada Rakanita Asistensi-ku, Kak Sisca.
Terima kasih pada seluruh Panitia Dinamika 2018 yang udah buat acara Dinamika ini menjadi acara yang seru, bermakna, dan berkesan.
Terima kasih pada Allah SWT yang telah memasukkan aku ke PKN STAN.
Terima kasih pada Ayah, Ibu, dan seluruh anggota keluarga besarku yang selalu mendukungku.
I love you all 💗
✈
✈
✈
UNTUK SELURUH MAHASISWA INDONESIA:
SEMANGAAAT!!!
LET’S
MAKE OUR COUNTRY PROUD IN 2045!!!
LET'S BE THE GOLD GENERATION!!!
LET’S
BUILD INDONESIA TOGETHER!!!
✊✊✊
0 comments